Jumat, 18 November 2016

TEMPAT SELFIE TERBAIK DI KABUPATEN WONOGIRI : Gunung Cumbri Kecamatan Purwantoro Kabupaten Wonogiri

Gunung Cumbri Purwantoro
Gunung Cumbri Desa Biting Kecamatan Purwantoro Kabupaten Wonogiri


Gunung Cumbri Kecamatan Purwantoro Yang Mempesona


Fenomena selfi sedang menjadi tren di kalangan masyarakat Indonesia bahkan dunia. Banyak tempat-tempat yang menarik untuk dijadikan ajang selfie, baik bangunan, taman, maupun di alam terbuka. Kabupaten Wonogiri dengan kekayaan alam yang luar biasa memiliki tempat – tempat terbaik untuk ajang selfie, diantaranya adalah Gunung Cumbri.
Gunung Cumbri terletak di Desa Biting  Kecamatan Purwantoro dan berbatasan dengan Desa Puger Ukir Kabupaten Ponorogo. 
Jarak dengan Kota Wonogiri kurang lebih 55 km dengan akses jalan cukup memadai yang dapat dilalui dengan kendaraan bermotor. Pengunjung dapat memarkir kendaraan di halaman penduduk setempat yang memang menyediakan fasilitas ini. 

Selasa, 15 November 2016

TEMPAT SELFIE TERBAIK DI KABUPATEN WONOGIRI Omah Jungkir Tawarkan Sensasi Selfie Unik

omah jungkir
Omah Jungkir Obyek Wisata Waduk Gajah Mungkur Wonogiri



Satu lagi tempat selfie terbaik yang ada di Kabupaten Wonogiri yaitu Omah Jungkir di Obyek Wisata Waduk Gajah Mungkur Wonogiri. Wahana tergolong baru di WGM menawarkan satu sensasi mengabadikan pose yang tergolong unik, seakan-akan dunia telah terbalik tanpa gravitasi.